Rabu, 15 Agustus 2012 M / 27 Ramadhan 1433 H
Ade Andika |
Kepada HN Ade Andika yang sedang kuliah semester V jurusan Kerawitan di ISI Padang Panjang ini menerangkan bahwa "dulunya pasar Pabukoan ini dikelola oleh pengurus pasar, namun sejak 3 tahun ini dikelola dan diurus oleh pemuda umpuak jorong Baso. Hal itu berdasarkan atas permintaan pemuda sendiri".
" Dilihat dari tahun-tahun sebelumnya, pasar pabukoan ini kurang terkelola dengan baik. Sebabnya adalah pengelola pasar kurang tenaga. Waktu mereka habis untuk mengurus pasar rutin saja setiap hari Kamis, Sabtu dan Senin. Oleh sebab itulah kami menawarkan diri untuk mengurus dan mengelolanya. Selain itu pekerjaan ini juga menjadi sumber pemasukan untuk kas pemuda dan pribadi-pribadi pemuda itu sendiri. Bulan Ramadhan aktifitas sekolah dan kuliah kan tidak begitu efektif, waktu banyak dihabiskan di rumah, jadi pekerjaan ini bisa menjadi alternatif untuk pengisi waktu yang luang itu" kata Ade.
"Rencana kita, tahun depan pasar Pabukoan ini akan dipindahkan ke area parkir timur, di depan kantor wali nagari yang berhadapan dengan BRI Unit Baso. Disana lokasinya lebih luas dari yang disini, kita bisa menyusun meja serapi mungkin. Nanti kita akan pasang tenda di sana. Hal itu sudah kita bicarakan pada rapat pemuda pada bulan Ramadhan ini" papar Ade.
"Disini yang kita urus setiap hari adalah meja, payung, kebersihan, dan parkir. Semuanya dilakukan oleh pemuda" pungkas Ade. | Fitrayadi