KEMENAG LIMA PULUH KOTA BARU BISA MENGELUARKAN REKOMENDASI UNTUK BELAJAR TATAP MUKA BAGI 5 PONDOK PESANTREN

Suasan rapat pimpinan-pimpinan pondok pesantren sekabupaten Lima Puluh Kota di ruangan VIP Kantor Kemenag Lima Puluh Kota pada Rabu, 05 Agustus 2020

 
Sabtu, 08 Agustus 2020 M - 19 Dzulhijjah 1441 H
Dilaporkan oleh: Fitra Yadi
 
HawaaliyNews, SarilamakDari hasil visitasi tim gabungan Pemda Lima Puluh Kota ke Pondok-pondok pesantren di wilayah kerjanya 2 minggu yang lalu, Kemenag Lima Puluh Kota baru bisa merekomendasikan 5 Pondok Pesantren saja yang dinilai sudah siap untuk mengadakan proses belajar mengajar tatap muka dalam suasana pandemi covid-19 tahun pelajaran 2020/2021 ini.
 
Sebagaimana yang diumumkan oleh Kasi PD Pontren Kemenag Limapuluh Kota DR. H. Ifkar di ruang rapat VIP Kemenag Lima Puluh Kota pada Rabu siang (05/08/2020), diantara nama-nama Pesantren yang direkomendasikan itu adalah:
  1. Ponpes Al-Kausar Muhammadiyah Sarilamak, dengan catatan harus menyempurnakan Standar Protokol pemakaian fasilitas masjid untuk santri, dimana masjid itu juga digunakan sebagai fasilitas beribadah bagi masyarakat umum.
  2. Pondok Pesantren Darul Funun El-Abbasiyah Padang Japang, dengan catatan akan memperbaiki SOP guru yang datang ke pondok, seperti ruang isolasinya dan ruang ganti pakainnya.
  3. Ponpes Al-Manar, catatannya sama dengan Ponpes Darul Funun.
  4. Ponpes Darul Ulum Kubang, dengan catatan sama dengan yang diatas.
  5. Ponpes An-Nahal Guguak.
Menyusul akan dikeluarkan rekomendasinya:
  1. Ponpes Maarif Assaadiyah Batu Nan Limo Simalanggang, dengan syarat harus menyerahkan dokumen kesiapan dan membenahi pengaturan asrama laki-lakinya. Susunan dipan tempat tidur santri laki-lakinya harus di atur jaraknya jangan sampai berdempet-dempet
  2. Ponpes Al-Makmur Situjuah Tungka
  3. Ponpes Syekh Adimin Arraji Taram.
  4. MTI Tabek Gadang.
  5. MTI Ummi Halimah Batu Balang.
  6. Dan lain-lain
Sejak tanggal 22 s/d 29 Juli 2020 yang lalu tim gabungan Pemda Lima Puluh Kota turun meninjau kesiapan pondok-pondok pesantren jelang dilaksanakan proses pembelajaran tatap muka di masa pandemi covid-19 tahun pelajaran 2020/2021 ini.
 
Tim gabungan itu terdiri dari unsur Kemenag, Dinas pendidikan, Dinas kesehatan, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan Kabag Kesra Setda Kab. Lima Puluh Kota. Ada 12 pesantren di wilayah kerjanya yang menjadi objek visitasi, meninjau kesiapan masing-masing pondok dalam penerapan protokol standar pencegahan dan pengendalian Coronavirus Disease 19 di lingkungannya masing-masing. - HN
 

1 Komentar

Lebih baru Lebih lama